"Welcome to TKIT Harapan Bunda, membentuk generasi ceria, mandiri dan berakhlaq mulia"
TKIT Harapan Bunda didirikan tahun 1997, dibawah payung Yayasan Bakti Ibu. TK ini telah mendapatkan perhatian dan simpati yang lebih dari masyarakat semarang dan sekitarnya.
November 2007, TKIT Harapan Bunda telah ter-Akreditasi A oleh Badan Akreditasi Nasional dengan nilai 96,24.
Semoga TKIT Harapan Bunda terus berkarya, istiqomah serta menghasilkan generasi-generasi Rabbani yang ceria, mandiri dan berakhlaq mulia

19 Agustus 2008

GURU berPRESTASI versi HARBUN


Tahun kemarin, TKIT Harapan Bunda mencanangkan sebagai Tahun "PRESTASI". Untuk memotivasi Guru, maka tak heran jika ada beberapa Nominasi Guru berPRESTASI. Nominasi ini diumumkan ketika Upacara Hari Kemerdekaan RI oleh LPIT Harapan Bunda.
Dengan acuan "Multiple Intelegence", terdapat beberapa nominasi, antara lain :
1. Cerdas Linguistik = Bu Mardiah
2. Cerdas Logika Matematika = Bu Sulistyaningrum
3. Cerdas Inter Personal = Bu Wahyu Fitroh .S.
4. Cerdas Intra Personal = Bu Chuzaifah
5. Cerdas Visual = Bu Inke Novita
6. Cerdas Kinestetik = Bu Lisda Mulya
7. Cerdas Musik = Bu Syari Fatikha
Dan yang terpilih sebagai Guru TELADAN versi HARBUN adalah Bu Sulistyaningrum ....
Barakallah buat Bu Guru semua .... Semoga tetep istiqomah, semangat dan Fastabiqul Khoirot yaaa .... (nv_geulis)

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Barokallah buat guru-guru yang berprestasi. Apa yang bu guru raih adalah awal dari sebuah jalan panjang yang harus dilalui. Jalan yang membentang di depan lebih mendaki dan berliku.

Anonim mengatakan...

Barokallah bu guru (semua).... sukses menabung pahala untuk akhirat kelak.... jadi ngiri nih !!!!